
Implementasi SDGs Melalui UPLAND PROJECT
UPLAND Project, JAKARTA - Sustainable Development Goals atau SDGs sebagai program tujuan pembangunan berkelanajutan yang disusun oleh PBB sebagai agenda dunia pembangunan untuk keselamatan manusia dan bumi. Kehadiran SDGs bertujuan untuk mengentaskan kemiskinan, meningkatkan kesejahteraan Pendidikan, Kesehatan, dan perlindungan lingkungan.
Dalam agenda menunjang pembangunan berkelanjutan, Indonesia melalui Kementerian Pertanian turut andil mengambil langkah-langkah dalam mewujudkan SDGs. Salah satu langkahnya adalah melalui The Development of Integrated Farming System in Upland Area atau yang biasa dikenal dengan UPLAND Project.
Menyelesaikan ketahanan pangan dan ligkungan hidup melalui peningkatan kinerja lingkungana pertanian dalam jangka Panjang dan berkelanjutan di daerah tangkapan air dan dataran tinggi menjadi sebuah keniscayaan.
Menurut Zuziana, dorongan dari adanya program pertanian dataran tinggi diharapkan dapat membantu mewujudkan tujuan beberapa tujuan dari SDGs di Indonesia, diantaranya: SDGs 6 terkait “keberlanjutan air”, SDGs 13 terkait “Perubahan Iklim, SDGs 12 terkait “Suistanable construction and production”, ujar Prof Zuziana pada pidatonya dalam acara Seminar Nasional: Suistanable Upland Lanscape.
Pemanfaatan Kawasan tangkapan air di dataran tinggi untuk pertanian seringkali menimbulkan masalah lingkungan pada tingkat landscape. Pengembangan pertanian dataran tinggi dihadapkan pada ketersediaan lahan terutama lahan yang memiliki kondisi ideal untuk lahan pertanian di Indonesia. Melalui UPLAND Project diharapkan dapat dimanfaatkan untuk pengembangan holticultural terutama pangan, perekonomian dan peternakan pada dataran tinggi. Proyeksi project dari UPLAND Project yang berorientasi pada pembangunan manusia di dataran tinggi ini diharapkan dapat membantu terwujudnya cita-cita SDGs sesuai yang disebutkan di atas. Misalnya pada penyelesaian tantangan yang dihadapi para petani dataran tinggi berkenaan dengan perubahan iklim dan kondisi ketersediaan air di daerah dataran tinggi. Dengan SDGs, kita dapat bersama-sama mendorong pemerintah untuk membantun terwujudnya kestabilan pertanian dan perekonomian dataran tinggi.
Sumber: Youtube: Upland Project
Seminar Nasional: Suistainable Upland Production Lanscape: Reflection For Advance Environmental Policy Indonesia