[email protected] (021) 7823975

Potensi Usaha Kopi Organik Gayo, Aceh

UPLAND Project, JAKARTA - Kopi Organik Gayo adalah kopi yang memiliki khas rasa yang menjadi peluang besar bagi pertumbuhan budidaya kopi di Kabupaten Gayo, Aceh.

Kopi Organik ini adalah kopi yang dihasilkan dengan menggunakan paham pertanian yang terus-menerus atau berkelanjutan. Dengan demikiran, maka pelestarian pada sumber daya alam, keamanan dari hasil panen untuk Kesehatan manusia, aspek keamanan lingkungan karena terhindar dari senyawa-senyawa yang mencemari lingkungan. Selain itu, kopi organik ini juga memiliki nilai gizi tinggi. Pada budidaya kopi organik seperti halnya kopi Gayo maka akan memberikan keuntungan pada aspek sosial ekonomi.

Ada banyak aspek yang harus diperhatikan terkait budidaya kopi organic. Perlu diketahui bahwa kopi organic hanya bisa diproduksi di lahan yang memiliki tingkat kesuburan yang tinggi serta memiliki curah hujan cukup dan daya dukung lingkungan yang baik. Dengan demikian maka kopi organic akan bisa tumbuh subur dan memberikan hasil panen yang melimpah.

Pengelolaan tanah merupakan hal yang sangat penting untuk penyediaan bahan organic dalamt tanah dengan memanfaatkan mirkobia seperti halnya jamur mikoriza. Karena daerah perkebunan kopi arabika ini biasanya ada di daerah dataran tinggi yang memiliki topografi bukit dan gunung.

Dalam hal ini, maka pengendalian erosi bisa menggunakan terasering. Sementara untuk pengendalian organisme yang menganggu tanaman kopi bisa menggunakan sistem pengendalian hayati.

Pada proses pemanenan Kopi organic, maka diperlukan kecermatan agar kopi yang dihasilkan bisa sesuai dengan standar mutu dari biji kopi. Selain itu, harus memperhatikan pada proses produksi, pengelolaan, dan perdagangan. 

Salah satu provinsi yang sudah mampu mengekspor kopi organik nya adalah daerah Aceh khususnya di Wilayah dataran tinggi Gayo. Dengan demikian maka kopi organik yang diproduksi petani Gayo dapat dikenal oleh dunia dengan harga pasaran yang tinggi.